Loading...

Reses Anggota DPRD Provinsi Maluku Edwin A. Huwae di Masohi

MASOHI, Malukuchannel.com - Reses merupakan masa dimana para Anggota Dewan bekerja di luar gedung DPR, menjumpai konstituen di daerah pemilihannya (Dapil) masing-masing. Pelaksanaan tugas Anggota Dewan di dapil dalam rangka menjaring, menampung aspirasi konstituen serta melaksanakan fungsi pengawasan dikenal dengan kunjungan kerja.

Reses bertujuan menyerap dan menindaklanjuti aspirasi konstituen dan pengaduan masyarakat guna memberikan pertanggungjawaban moral dan politis kepada konstituen di Dapil sebagai perwujudan perwakilan rakyat dalam pemerintahan.

"Hal ini yang dilakukan oleh anggota DPRD Provinsi Maluku Dapil Maluku Tengah. Edwin Adrian Huwae,SH Kamis (25/01/2018), yang bertempat di Sekretariat DPD PDI Perjuangan Kabupaten Maluku Tengah.

Sementara itu Edwin Adrian Huwae. kepada MALUKUCHANNEL.COM menyatakan bahwa pada hari ini saya lakukan reses dengan masyarakat saya termasuk di dalamnya ada struktur Partai yang mengusulkan soal pemberdayaan.

Masukan yang mereka sampaikan bahwa pemberdayaan sudah cukup banyak yang sudah di berikan Pemerintah, "Tandasnya.

"Menurut saya Bapak Bupati, mampu memfasilitasi kebutuhan masyarakat terutama kelompok-kelompok uaha kecil di masyarakat untuk berkembang dan saya mengapresiasinya, "Ungkap Huwae.

Ada juga masukan mengenai batas wilaya di TNS, pemekaran-pemekaran dusun, karena ini kewenangan Bapak Bupati, saya kira Bapak Bupati harus memberikan perhatian untuk menyelesaikan persoalan itu.

Apa yang baik dari seorang Kepala Daerah kita harus mendukung, tapi apa yang keliru dan salah kita lawan.

Huwae, mengapresiasi kepemimpinan Bapak Bupati, Abua Tuasikal,SH sudah cukup bagus ada satu perubahan di Kabupaten Maluku Tengah, hal ini yang kita tangkap dari Provinsi, satu buktinya adalah Maluku Tengah salah satu Daerah yang bisa memperoleh Wajar Tanpa Pengecualian (WTP).

Ada kelemahan-kelemahan birokrasi yang lain, saya kira mari kita perbaiki bersama-sama supaya keinginan kita untuk Maluku Tengah yang lebih baik dan lebih maju ke depan. (MCJ)
Malteng 1747094088605671570

Posting Komentar

emo-but-icon

Beranda item

IKLAN

ORGANISASI PROFESI

TRENDING TOPIC