Loading...

PT. Pelni Berikan Pelayanan Prima Bagi Masyarakat

TUAL, MALUKU CHANNEL ONLINE - Saat ditemui diruang kerjanya pada, Selasa (07/03/2023) Kepala PT. Pelni Cabang Tual, Teguh Hari Setiadi, SH kepada media ini mengatakan, bagi masyarakat yang menginginkan KM. Nggapulu, kapal tersebut masih menjalani docking tahunan yang direncanakan estimasi selesainya tanggal 20 Maret.

Menurut Teguh, bila tidak ada halangan KM. Nggapulu diakhir Maret sekitar tanggal 25 akan beroperasi kembali di Tual, olehnya itu dia mengharapkan agar kapal tersebut cepat selesai dan dapat memberikan pelayanan prima kepada masyarakat pengguna angkutan laut (Armada Pelni) didaerah ini.

Ungkap Teguh, untuk mengantisipasi Arus mudik Ramadhan dan Lebaran nanti, pihaknya telah menyiapkan beberapa armada milik PT. Pelni, seperti KM. Tidar, KM. Tatamailau, KM. Sirimau, KM. Leuser dan menunggu operasional dari KM. Nggapulu sendiri.

Disampaikan juga, bahwa untuk sementara belum ada armada pengganti KM. Nggapulu, mengingat tanggal 20 sudah selesai docking dan diakhir bulan ini sudah beroperasi kembali dan untuk mengantisipasi lonjakan penumpang Puasa dan Lebaran, pihaknya hanya mengikuti anjuran serta aturan 
Kementerian Perhubungan dan PT. Pelni Pusat dalam menyelenggarakan kegiatan pelayanan publik untuk sektoral kami di Tual dengan memberikan pelayanan prima dan memperketat pengantar/pengunjung yang masuk diwilayah dermaga.

"Semua itu bertujuan agar penumpang PT. Pelni mendapat kenyamanan dan keamanan sehingga tercipta pelayanan yang baik untuk mereka dengan syarat para penumpang harus melakukan kegiatan pelayanan itu secara baik pula, pungkas Teguh.

Ditambahkan pula, bahwa fasilitas kesehatan pada armada kami ada yang siap melayani masyarakat, sedangkan untuk di terminal dan pelabuhan kita sudah bekerjasama dengan KKP yang memiliki kewenangan yang memberikan kesehatan kepada masyarakat.

"Untuk meminimalisir hal-hal yang dapat merugikan seluruh pihak diatas kapal, kita mengskrining dari terminal, mengecek dan memeriksa bersama teman-teman keamanan seperti POMAL, POMAD dan KP3 untuk barang-barang yang naik diatas kapal.

"Namun apabila diatas kapal masih ada hal-hal mengganggu kenyamanan maka kami sudah berkoordinasi dengan pihak kapal agar memberitahukan kepada cabang-cabang untuk mengambil tindakan diatas kapal hingga tindakan jika kapal tiba ditujuan dan bekerjasama dengan pihak keamanan," tutup Teguh. (LK)
Tual 7935627807273555018

Posting Komentar

emo-but-icon

Beranda item

IKLAN

ORGANISASI PROFESI

TRENDING TOPIC