Antisipasi Cuaca Ekstrim, Personil Staf Batalyon C Pelopor Brimob Polda Maluku Gelar Patroli Tanggap Bencana
https://www.malukuchannelonline.com/2020/06/antisipasi-cuaca-ekstrim-personil-staf.html
Patroli Tanggap Bencana,Sat Brimob Polda Maluku |
Kondisi alam yang sangat ekstrim akhir-akhir ini membuat warga cemas, menanggapi kecemasan tersebut Wadanyon C Pelopor langsung menginstruksikan Personil staf Batalyon C Pelopor Satuan Brimob Polda Maluku untuk melaksanakan kegiatan patroli tanggap Bencana.
Kegiatan Patroli tanggap bencana yang dilaksanakan oleh Brigpol Obet Luturmase dan satu rekanya, yang berlokasi pada pelabuhan penyeberangan Speed Boat Kota Tual, Rabu (04/06/2020).
Patroli Tanggap Bencana, Sat Brimob Polda Maluku |
Bukan saja melaksanakan patroli, Brigpol Obet juga menghimbau kepada warga yang memiliki jasa angkutan laut berupa speed boat agar berhati-hati saat berlayar, dengan memperhatikan cuaca alam dan keselamatan penumpang, karena mengingat cuaca saat ini tidak menentu/Ekstrim.
"Wakil Komandan Batalyon C Pelopor AKP SY. Basahona, menjelaskan bahwa kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk kepedulian Brimob Batalyon C Pelopor Maluku, kepada masyarakat Kota Tual dan Kabupaten Maluku Tenggara," ungkapnya.
Patroli Tanggap Bencana, Sat Brimob Polda Maluku |
"Basahona, juga mengutip kata bijak bahwa Lebih Baik menunda pelayaran dari pada Tidak pernah Tiba di tempat tujuan," tutupnya. (MCS)