Loading...

Mantapkan Operasi Lilin Siwalima 2019, Polres Malteng Gelar Rapat Lintas Sektoral

MASOHI, Malukuchannel.com - Polres Maluku Tengah (Malteng) Menggelar Rapat Koordinasi Lintas Sektoral Operasi Lilin Siwalima Dalam Rangka Pengamanan Natal tahun 2019 dan Tahun Baru 2020 di ruang pertemuan, Selasa, (17/12/2019).

Hadir dalam Rakor tersebut, Pasi Idik DenPOM XVI/2 Masohi, Asisten I Pemda Maluku Tengah, Wem Istia, serta sejumlah instansi, BUMN terkait, dan tokoh agama.

Waka Polres Maluku Tengah, Kompol Deddy Dwitya Putra usai memimpin jalannya Rakor menyampaikan, hal mendasar yang menjadi catatan penting dari pertemuan lintas sektoral ialah, mengajak seluruh stakeholder untuk ikut menjaga kamtibmas di lingkungan masing-masing.

"Yang penting ialah Kamtibmasnya terjaga dengan baik. Olehnya itu Saya menghimbau agar kondisi keamanan ini kita rawat dan jaga dengan baik. Sehingga perayaan Natal 2019 dan Tahun Baru 2020 berjalann dengan amann dan tertib," pungkas Deddy.

Lanjutnya, jika dalam pengamanan terdapat kendala, Polres Maluku Tengah bersama intansi terkait telah siap melakukan tindakan responsif demi kenyamanan bersama.

"Berkaitan dengan Operasi Lilin Siwalima 2019 ini, akan berlangsung dari tanggal 23 Desember 2019 hingga 01 Januari 2020. Fokus pengamanan pusat keramaian, sejumlah ruas jalan di Kota Masohi serta rumah ibadah (gereja)," ujarnya.

Sementara itu, Asisten I Pemkab Maluku Tengah, Wem Istia mengatakan, Pemkab Malteng mendukung penuh diselenggarakannya Operasi Lilin Siwalima 2019. Berupa kesiapan personel untuk mengisi dan menjabarkan tugas pokok dan fungsi yang menjadi tanggung jawabnya masing-masing.

"Saya berharap agar masing-masing OPD terkait dalam pengamanan Natal 2019 dan Tahun Baru 2020, agar mengaplikasikan tugas dan fungsinya masing-masing dalam Operasi Lilin Siwalima 2019 tahun ini," ungkap Istia. (MCJ)
Malteng 8219510840513510971

Posting Komentar

emo-but-icon

Beranda item

IKLAN

ORGANISASI PROFESI

TRENDING TOPIC