Wakil Walikota Tual Hadiri Pengresmian Masjid Terapung Al-Manafi
https://www.malukuchannelonline.com/2023/10/wakil-walikota-tual-hadiri-pengresmian.html
TUAL, MALUKU CHANNEL ONLINE - Wakil Walikota Tual, Usman Tamnge, SE hadiri pengresmian Masjid Terapung Al-Manafi Dian Pulau, Kecamatan Hoat Sorbay, Kabupaten Maluku Tenggara yang diresmikan langsung oleh Bupati Maluku Tenggara pada, Minggu (01/10/2023).
Pengresmian Masjid Terapung Al-Manafi Dian Pulau, Bupati Maluku Tenggara, M. Thaher Hanubun didampingi Fokopimda.
Hadir dalam kegiatan tersebut yakni, Bupati Maluku Tenggara, Wakil Walikota Tual, Fokompimda Kota Tual - Malra, Anggota DPRD Malra, Anggota DPRD Kota Tual, Anggota DPRD Provinsi, Kemenag Kota Tual, Kemenag Malra, Ketua FKUB Kota Tual, Ketua FKUB Malra, Tokoh Adat, Tokoh Agama, Tokoh masyarakat, Pimpinan OPD, OKP di Tual - Malra.
Bupati Maluku Tenggara dan rombong setelah tiba, dijemput dengan pengalungan salendang/syal dilanjutkan dengan tarian kipas, setelah selesainya seluruh rangkaian acara, para tamu undangan dihibur oleh beberapa suguhan seni yakni, Tarian Samra, Tarian Sawat, persembahan lagu Evav oleh vokal grup muda-mudi Ohoi Dian.
Dalam kegiatan tersebut, Ketua Panitia, Awaludin Eleuwarin dalam laporannya mengatakan, gagasan yang lahir pada 11 November 2020 oleh sang inisiator ayahanda Drs. H. M. T. H pada 28 Desember 2020, akhirnya pada hari Ini sungguh menjadi momentum bersejarah & kebanggaan tersendiri bagi kami.
Karena untuk pertama kalinya Masjid Terapung berdiri di bumi raja-raja istimewanya lagi berdiri di Tanat Evav. Di Ohoi Dian dan dibangun sendiri oleh anak-anak Negeri dengan konsep Maren (Gotong Royong).
Atas nama panitia dan seluruh masyarakat Dian kami ucapakan terima kasih dan penghargaan kami kepada ayahanda Drs. Hi. M. Thaher Hanubun (MTH) atas prakarsa, motivasi sehingga dapat diresmikan hari ini.
"Saya mengucapkan terima kasih buat semua unsur yang telah membantu sehingga pembangunan Masjid Al-Manafi bisa diselesaikan," tutup Awaludin. (KE)