Wakili Pj Bupati, Tuarita Hadiri Muscab Ke-3 IWSS Kabupaten Malteng
https://www.malukuchannelonline.com/2025/02/wakili-pj-bupati-tuarita-hadiri-muscab.html
MASOHI, MALUKU CHANNEL ONLINE - Penjabat (Pj) Bupati Maluku Tengah, DR. Rakib Sahubawa, S.Pi, M.Si yang diwakili oleh Pj Sekretaris Daerah (Sekda) Malteng, Jauhari Tuarita, M.Si menghadiri sekaligus membuka Musyawarah Cabang (Muscab) Ke-3 Ikatan Wanita Sulawesi Selatan (IWSS) Kabupaten Malteng pada, Sabtu (15/02/2025). Bertempat di Gedung Islamic Centre, Kota Masohi.
Rakib Sahubawa, dalam sambutannya yang dibacakan oleh Pj Sekda Malteng, Jauhari Tuarita, M.Si mengatakan bahwa, saya menyampaikan Apresiasi yang Tinggi kepada IWSS Kabupaten Malteng yang selama ini telah Berperan Aktif dalam berbagai Bidang Sosial, Budaya dan Ekonomi.
"Organisasi ini bukan hanya menjadi Wadah Silaturahmi bagi Perempuan Keturunan Sulawesi Selatan (Sulsel), tetapi juga turut serta dalam Pembangunan Daerah dengan berbagai Kegiatan yang Positif dan Bermanfaat bagi Masyarakat Luas," ungkapnya.
Musyawarah Cabang ini merupakan Momentum Penting dalam menentukan Arah dan Kepemimpinan IWSS Kedepan. Saya berharap, melalui Forum ini, akan Lahir Pemimpin yang mampu membawa Organisasi ini Semakin Maju, Solid dan mampu menjawab Tantangan Zaman dengan Inovasi dan Kepedulian Sosial yang Tinggi.
"Sebagai Bagian dari Masyarakat Malteng, IWSS diharapkan terus menjalin Sinergi dengan Pemerintah Daerah (Pemda) dan Elemen Masyarakat lainnya dalam berbagai Program Pembangunan, Khususnya dalam Pemberdayaan Perempuan, Penguatan Ekonomi Keluarga serta Pelestarian Budaya," ujarnya.
Perempuan memiliki Peran yang Sangat Besar dalam membentuk Karakter Keluarga dan Masyarakat, sehingga Keberadaan IWSS dapat menjadi Pilar dalam menciptakan Generasi yang Berkualitas dan Berdaya Saing.
"Melalui Kesempatan ini, saya juga mengajak seluruh Anggota IWSS untuk terus menanamkan Nilai-nilai Kebersamaan, Gotong Royong dan Kepedulian Sosial," ucapnya.
Dengan Semangat Persatuan dan Kekeluargaan, saya yakin IWSS akan semakin Berkontribusi dalam menciptakan Masyarakat yang Harmonis dan Sejahtera di Kabupaten Malteng.
"Mengakhiri sambutan ini, saya mengucapkan Selamat Bermusyawarah. Semoga Musyawarah Cabang Ke-3 ini Berjalan Lancar, menghasilkan Keputusan yang Terbaik bagi Organisasi serta membawa Manfaat yang Besar bagi Masyarakat dan Daerah yang kita Cintai," tutupnya. (MCJ)