Loading...

Pj Bupati Malteng Buka Road Race Sambut HUT Kota Masohi Ke-66

MASOHI, MALUKUCHANNELONLINE.COM - Penjabat (Pj) Bupati Kabupaten Maluku Tengah (Malteng), DR. Rakib Sahubawa, S.Pi, M.Si menghadiri sekaligus membuka langsung Road Race menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-66 tahun Kota Masohi yang Berjuluk Pamahanunussa, Kabupaten Maluku Tengah pada, Jumat (27/10/2023).

Dikesempatan ini, Pj Bupati Maluku Tengah, Rakib Sahubawa dalam sambutannya mengatakan bahwa, atas nama Pemerintah Daerah (Pemda), saya sungguh Mengapresiasi dan menyambut Positif terselenggaranya Kegiatan ini, karena Kegiatan ini tidak hanya diikuti oleh Racer dari Maluku Tengah saja, melainkan juga dari Kabupaten lainnya di Provinsi Maluku bahkan ada juga Racer dari Sulawesi. 

"Road Race adalah salah satu Event yang selalu dinanti-nanti oleh Pecinta Otomotif dan para Penggemar Kecepatan. Event ini tidak hanya menjadi Ajang Persaingan, tetapi juga merupakan Momen untuk memupuk semangat Sportivitas dan Kebersamaan diantara Komunitas Otomotif," ungkap Pj Bupati.

Sahubawa dalam sambutannya, menyampaikan Apresiasi Setinggi-tingginya kepada semua Peserta yang telah Bersiap-siap untuk menghadapi tantangan ini. Semua Latihan, Persiapan dan Dedikasi yang anda berikan patut diacungi Jempol. 

Tidak lupa, Terima kasih kepada seluruh Panitia yang telah Bekerja Keras untuk menyelenggarakan Acara ini, Aparat Keamanan serta kepada para Sponsor yang telah mendukungnya. Acara ini tidak mungkin Terlaksana tanpa Kerja Keras dan Dukungan anda semua.

"Rakib Sahubawa berharap, agar kita semua dapat menjaga Sportivitas dan Keselamatan selama acara berlangsung. Mari kita Bersenang-senang, sambil tetap menjunjung tinggi Etika dan Keselamatan dalam Balapan," tutup Pj Bupati. (MCJ)
Malteng 5752816274228413868

Posting Komentar

emo-but-icon

Beranda item

IKLAN

IKLAN

ORGANISASI PROFESI

TRENDING TOPIC