Jelang Akhir Masa Jabatan, Walikota dan Wawali Berpamitan Dengan Warga Kecamatan Tayando - Tam
https://www.malukuchannelonline.com/2023/10/jelang-akhir-masa-jabatan-walikota-dan.html
TUAL, MALUKU CHANNEL ONLINE - Menjelang akhir masa jabatan Walikota Tual, Adam Rahayaan, S.Ag, M.Si dan Wakil Walikota, Usman Tamnge, SE berpamitan dengan warga dimulai dari Kecamatan Tayando - Tam bertempat di Stadion Heniar Tayando Yamtel pada, Minggu (08/10/2023).
Bersama Staf Ahli dan jajaran Pemkot Tual menyambangi seluruh kecamatan untuk berpamitan serta menyampaikan permohonan maaf kepada warga.
Walikota Adam Rahayaan dan Wawali Usman disambut hangat dan meriah oleh warga Kecamatan Tayando - Tam yang dipusatkan di Tayando Yamtel. Semuanya begitu senang karena keduanya bisa hadir di momen ramah tamah tersebut.
Dimata warga, Adam Rahayaan dan Usman Tamnge dikenal sebagai sosok pemimpin yang sangat dicintai rakyatnya. Tak sedikit masyarakat seakan tak rela ditinggal Adam - Usman (Aman). Melalui program pro rakyat, Adam - Usman selalu bertekad untuk menghadirkan kebahagian ditengah masyarakat.
Mendengar ungkapan tersebut, Adam - Usman begitu senang. Ia juga mengucapkan terima kasih kepada warga yang selalu mendukung dan menyukseskan program-program Pemkot Tual.
"Kami begitu senang sekali, tentu ketika ada perjumpaan ada juga perpisahan. Nah pada perpisahan ini ada kesan yang kami tinggalkan. Ada tekad bersama untuk mewujudkan Kota Tual religius dan bahagia. Inilah yang menjadi cita-cita, kita untuk membahagiakan masyarakat," ungkap Adam Rahayaan.
Menurut Adam, tanpa dukungan masyarakat dan seluruh pihak tentunya Pemkot Tual tak bisa menjalankan berbagai program yang ada.
"Tanpa dukungan semuanya tidak akan mungkin semuanya berjalan. Tidak akan mungkin Kota Tual memiliki rumah sakit untuk masyarakat. Tidak akan mungkin kita memiliki PLN, SPBU, Air Bersih, Jembatan. Karena ini bukan hanya soal birokrasi, tapi berkat dukungan masyarakatlah semuanya berhasil," ujarnya.
Semua program ditengah masyarakat ini menunjukkan bahwa Adam - Usman terus bertekad menghadirkan kebahagiaan di tengah masyarakat.
Sementara itu, salah satu warga perwakilan Kecamatan, Abdul Wahid Rumaf menyampaikan ucapan terima kasih kepada Walikota Adam dan Wawali Usman selama memimpin Kota Tual. Ia menilai keduanya benar-benar sosok merakyat dengan berbagai programnya.
"Alhamdulillah, banyak program Pemkot yang bermanfaat ditengah masyarakat. Kami senang punya pemimpin seperti Adam - Usman," ucap Rumaf.
Kemudian, warga ini menilai sosok Adam - Usman pro rakyat. Pasalnya di zaman sekarang banyak pemimpin yang susah ditemui ataupun jarang hadir ditengah masyarakat. Tetapi hal itu tak berlaku untuk Adam - Usman keduanya tak ada batasan dengan warga.
"Biasanya kalau mau temu Walikota atau Wawali itu repot, jauh susah. Tapi beda dengan Adam Rahayaan dan Usman Tamnge keduanya begitu merakyat dan selalu hadir ditengah masyarakat. Kita doakan Pak. Adam dan pak. Usman dapat terus melanjutkan pembangunan di Kota Tual ini," tutup Rumaf dalam kesempatan tersebut, Adam - Usman juga mengadakan Door prize kepada masyarakat. (KE)