Loading...

Anggota DPRD Provinsi Maluku Dapil VI Siap Perjuangkan Transportasi Laut di Kota Tual

AMBON, MALUKUCHANNELONLINE.COM - Penegasan tersebut disampaikan Anggota DPRD Maluku asal Partai Golkar, Yunus Serang saat memberikan keterangan kepada awak Media usai dilantik menggantikan Almarhum Frederik Rahakbauw.

Dirinya menjadikan persoalan Infrastruktur dan Transportasi menjadi Fokus Utama Kerjanya.

Yunus Serang menilai persoalan Infrastruktur dan Transportasi di Daerah Pemilihan (Dapil) VI yakni Kota Tual, Kabupaten Kepulauan Aru, serta Kabupaten Maluku Tenggara (Malra) masih belum Optimal.

Fokus Utama saya ialah mendorong laju Pembangunan Infrastruktur maupun Transportasi.

"Selain itu, permasalahan lain akan disaring melalui Aspirasi dari Masyarakat," kata Yunus Serang kepada sejumlah Media usai dilantik di gedung DPRD Maluku karang panjang Ambon pekan lalu.

Menurutnya, sebagin besar Wilayah di Kota Tual terdiri dari Gugusan Pulau yang berjarak lumayan jauh, hal itu menyebabkan keterlambatan Pembangunan dan Akses Mobilitas di Dapil VI khususnya Kota Tual.

Mantan Bupati Malra dua Periode itu juga katakan, Masyarakat harus melewati lautan untuk berpindah dari satu Daerah atau Kecamatan ke lain tempat.

Jumblah Transportasi terutama Transportasi laut antar Pulau sangat terbatas. sehingah, Masyarakat sangat kesulitan jika hendak berpergian di musim-musim seperti saat ini, sehingah Pemenang kedua di Dapil VI itu bakal berjuang habis habisan demi menuntaskan Masalah yang menjadi keresahan Masyarakat Kota Tual.

"Kondisi di Kota Tual mengharuskan ada Jenis Moda Transportasi yang mempuni, apalagi musim-musim seperti sekarang. Ini yang akan saya Perjuangkan secara Maksimal," tutup Yunus Serang. (MCS)
Tual 1736872667789428229

Posting Komentar

emo-but-icon

Beranda item

IKLAN

ORGANISASI PROFESI

TRENDING TOPIC