Loading...

Bupati Malteng Pimpin Apel Aman Nusa II Kesiapan Penanganan Bencana Alam

MASOHI, MALUKUCHANNELONLINE.COM - Bertempat dilapangan Polres Maluku Tengah (Malteng), Bupati Maluku Tengah Hi. Tuasikal Abua,SH Pimpin Apel Konsolidasi Kontijensi Aman Nusa II dalam rangka kesiapan penanganan bencana alam tahun 2020, Rabu (11/11/2020).

Turut hadir: Bupati Maluku Tengah, Anggota Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Kabupaten Maluku Tengah, Ketua Pengadilan Negeri Masohi, Para Pimpinan Satuan TNI/Polri, Para Pimpinan OPD Lingkup Pemda Kabupaten Maluku Tengah, Para Perwira TNI/Polri, Seluruh Anggota TNI/Polri, dan ASN, Maluku Tengah.

Pada kesempatan ini pula, Bupati Maluku Tengah, Tuasikal Abua,d alam sambutannya mengatakan bahwa berkenaan dengan Apel Konsolidasi Kontijensi Aman Nusa II Dalam Rangka Kesiapan Penanganan Bencana Alam Tahun 2020 yang dilaksanakan saat ini, maka atas nama Pemerintah Daerah Kabupaten Maluku Tengah, saya menyampaikan terima kasih kepada Kapolres Maluku Tengah yang telah menginisiasi kegiatan ini dan bekerja sama dengan seluruh jajaran TNI/Polri maupun instansi terkait.

Tentunya kegiatan ini merupakan langkah awal yang tepat dan strategis dalam rangka meningkatkan kesiapsiagaan petugas maupun masyarakat dalam menghadapi potensi kerawanan bencana alam yang mungkin dapat terjadi di daerah ini.

"Menyikapi perkembangan situasi Nasional saat ini dimana banyak terjadi bencana alam yang menjadi perhatian publik akibat dampak perubahan cuaca yang menimbulkan berbagai permasalahan ditengah masyarakat menuntut semua pihak untuk harus tanggap menghadapi potensi kerawanan bencana yang terjadi," ungkapnya.

Sebagaimana informasi yang disampaikan oleh BMKG, bahwa di beberapa Negara di belahan dunia termasuk Indonesia akan merasakan dampak dari fenomena La Lina yang berpotensi menyebabkan bencana Hidrometeorologi pada awal bulan November ini sampai pada awal tahun 2021, dimana fenomena La Lina ini berpotensi mendatangkan ancaman bencana alam seperti Banjir, Banjir Bandang, Tanah Longsor, Angin Putting Beliung, Gelombang Tinggi, Cuaca Ekstrim dan lain sebagainya.

"Mencermati hal tersebut, maka Pemerintah Daerah, Jajaran TNI/Polri dan seluruh pihak terkait dituntut untuk selalu tanggap dan bersinergi untuk meningkatkan kesiapsiagaan dan merumuskan langkah-langkah pro aktif terhadap berbagai kemungkinan terjadinya bencana dan dampak yang ditimbulkan dari peristiwa bencana tersebut," jelasnya.

Tuasikal, mengharapkan agar Apel Konsolidasi ini berfungsi untuk mengetahui sejauh mana kesiapan kita baik personil maupun peralatan yang akan digunakan apabila terjadi bencana alam, sehingga diharapkan apel konsolidasi ini dapat dilanjutkan dengan aksi-aksi nyata dalam bentuk kegiatan mitigasi dan kesiapsiagaan.

Kepada seluruh masyarakat Kabupaten Maluku Tengah saya perlu mengingatkan agar kita semua lebih waspada terhadap cuaca ekstrim saat ini serta memperhatikan lokasi disekitar lingkungan tempat tinggal yang bisa diperkirakan terjadinya bencana alam baik itu banjir, pohon tumbang dan sebagainya.

"Kepada seluruh anggota yang bertugas saya berpesan agar saudara-saudara selalu bersemangat, menjaga kesehatan dan stamina serta yang terpenting agar menjaga keselamatan diri dengan tetap mengedepankan Protokol Kesehatan COvid-19 dan memanjatkan doa memohon kepada Allah SWT-Tuhan Yang Maha Kuasa agar pelaksanaan tugas dapat berjalan dengan baik, lancar dan aman," tutupnya. (MCJ)

Slider 6500818179872965690

Posting Komentar

emo-but-icon

Beranda item

IKLAN

ORGANISASI PROFESI

TRENDING TOPIC