Loading...

Kesbangpol Kota Tual Gelar Forum Diskusi Politik Tahun 2018

TUAL, Malukuchannel.com - Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Tual Menggelar Forum Diskusi dalam rangka meningkatkan dukungan dan kelancaran pemilu presiden dan wakil presiden, sereta pemilu Legislatif Tahun 2019. Bertempat di Aula kantor Walikota Tual, Selasa (10/09/2018).

"Kegiatan ini menghadirkan Pemateri Dedi Taryadi,SH yang sehari harinya Bertugas sebagai Kasubdit Fasilitasi Lembaga pemerintahan dan Perwakilan Direktorat Politik Dalam Negeri Direktorat Jenderal Politik dan Pemerintahan Umum pada Kementrian Dalam Negeri.

Kegiatan yang baru Pertama kali Digelar oleh Kemendagri di Provinsi Maluku ini diikuti oleh Para Pimpinan dan pengurus Partai Politik, Unsur Pemerintahan Desa dan Kelurahan, Organisasi Kepemudaan, Organisasi Massa, serta para Tokoh Adat ini Dibuka Oleh Assisten I Bidang Pemerintahan Maklon Ubra,SH dan dipandu oleh Staf Kesbangpol Kota Tual.

Kegiatan ini sendiri bertujuan untuk meningkatkan Peran Serta Pemerintah dan Pemerintah Daerah dalam Penyelenggaraan Pemilihan Umum Presiden dan Wakil presiden, DPR RI, DPD RI, DPRD Provinsi serta DPRD Kabupaten/Kota. Kegiatan yang berlangsung sehari ini Pelaksanaanya Menggunakan Dipa Kesbangpol Tahun 2018 ini Ditutup oleh Kepala Kesbangpol Kota Tual Drs. Ismit Kabalmay. (MCS)
Tual 8621824668191173005

Posting Komentar

emo-but-icon

Beranda item

IKLAN

IKLAN

ORGANISASI PROFESI

TRENDING TOPIC