Tansel Jadi Sentral Pembangunan On Shore Blok Masela
https://www.malukuchannelonline.com/2018/12/tansel-jadi-sentral-pembangunan-on.html
Hal tersebut dijelaskan Bupati MTB, perus Fatlolon kepada Media, Kamis (27/12/2018) di Saumlaki.
Diutarakan Fatlolon, beberapa waktu lalu. Dirinya telah dihubungi kementerian ESDM guna mempersiapkan lahan. Yang nantinya akan digunakan untuk pembangunan on shore blok Masela.
“Pemerintah pusat telah menetapkan MTB sebagai lokasi seluruh pembangunan jaringan LNG Blok Masela. Dan oleh karena itu kami telah menyiapkan kurang lebih 600 hektar lahan sesuai permintaan pusat, ” ujar Fatlolon.
Lahan seluas kurang lebih 600 hektar ini yang telah disiapkan pemerintah Kabupaten MTB ini lanjut Fatlolon, berlokasi di kecamatan Tanimbar Selatan (Tansel).
Namun Fatlolon enggan menjawab pertanyaan wartawan terkait wilayah mana di Kecamatan Tansel, yang akan disiapkan untuk pembangunan fasilitas LNG Blok Masela secara on shore.
“Maaf saya tidak mau menyebutkan wilayah mana di Kecamatan Tansel yang akan dijadikan sentral pembangunan fasilitas LNG Blok Masela. Hal guna menghindari spekulasi harga tanah yang akan dibebaskan pemerintah untuk kepentingan pembangunan fasilitas tersebut, ” tegas Fatlolon.
Menyinggung mengenai kesiapan Sumber Daya Manusia (SDM) Fatlolon mengatakan. Sejak beberapa tahun lalu hingga kini, pemerintah kabupaten MTB telah mengirimkan 60 putra putri terbaiknya guna menimba ilmu pada Akademi Migas di Cepu.
“Selain itu juga Pemkab MTB akan bekerja sama dengan SKK Migas untuk kepentingan magang sarjana sarjana asal MTB di blok Cepu. Hal ini guna meningkatkan keahlian putra Tanimbar dalam dunia Migas, guna menghadapi dibukanya LNG Blok Masela, ” demikian Fatlolon. (MC)