Presiden Jokowi Temui Pengungsi Tsunami di Labuan, Pandeglang
https://www.malukuchannelonline.com/2018/12/presiden-jokowi-temui-pengungsi-tsunami.html
Berdasarkan keterangan Biro Pers Sekretariat Presiden, Jokowi tiba di lokasi sekitar pukul 10.00 WIB. Ia yang mengenakan baju putih dipadu celana jeans tampak disambut hangat para pengungsi, Senin (24/12/2018). dilandir dari Kumparan.com
"Mereka berebut untuk menyalami Jokowi. Dalam kunjungan ini, Jokowi menyempatkan diri untuk berbincang dengan para pengungsi.
Tak hanya itu saja, pukul 10.28 WIB, Jokowi juga menemui para korban tsunami yang dirawat di rumah sakit lapangan batalyon kesehatan I Marinir Cilandak di Labuan. Jokowi juga berbicang dengan para korban.
Terlihat bersama Jokowi adalah Gubernur Banten Wahidin Halim, Kapolri Jenderal Tito Karnavian, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, serta Menteri PUPR Basuki Hadimuljono.
"Selain itu, Mensos Agus Gumiwang Kartasasmita, Menkes Nila Moeloek, Kasetpres Heru Budi Hartono, Sesmil Presiden Marsda TNI Trisno Hendradi, dan Komandan Paspampres Brigjen TNI Maruli Simanjuntak. (*)